TAFSIR AYAT-AYAT EKONOMI - Dr. H. Azhari Akmal Tarigan, M.Ag.

Buku ini berjudul TAFSIR AYAT-AYAT EKONOMI - Dr. H. Azhari Akmal Tarigan, M.Ag.

TAFSIR AYAT-AYAT EKONOMI


Pengantar Penulis

Sebagai Dosen yang ditugaskan untuk mengasuh mata kuliah ini saya merasakan kesulitan dalam mengajarkannya. Kesulitan ini juga dirasakan oleh teman-teman lainnya. Berbeda dengan tafsir ayat hukum, yang referensinya sudah banyak, tafsir ayat ekonomi terbilang langka bahkan tidak ada. Belakangan ini sudah ada upaya dari penulispenulis yang punya perhatian terhadap tema ini untu menuliskannya ke dalam bentuk sebuah buku. Sayangnya, upaya itu juga terkendala oleh minimnya referensi. Andaipun kita merujuk ke kitab-kitab tafsir klasik, kita tidak bertemu penafsiran ayat-ayat ekonomi ini secara spesifik terlebih-lebih yang memiliki kontekstualisasi dengan persoalan kekinian. Mau tidak mau, kita harus merujuk ke dalam berbagai kitab tafsir, memilah dan memilih bentuk-bentuk penafsiran yang memiliki kontekstualisasi dengan tema yang sedang di bahas. Apa yang saya lakukan ini adalah sebagai usaha sangat kecil untuk menutupi kekurangan referensi. Buku ini tidak lebih dari pintu masuk untuk mendalami kandungan ayat-ayat Ekonomi Alquran. Para mahasiswa diharapkan dapat merujuk langsung kepada sumber-sumber yang insya Allah di dalam buku ini akan penulis sebutkan selengkapnya. Dengan demikian, berhenti hanya memadakan buku ini untuk mempelajari ayat-ayat ekonomi bukanlah satu sikap yang bijaksana.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar